3 CPNS PA SEKAYU RAIH PREDIKAT PESERTA LATSAR TERBAIK
Senin, 21 November 2022 - Pasca menyelesaikan rangkaian agenda Pelatihan Dasar CPNS Mahkamah Agung Republik Indonesia Tahun 2022 yang terdiri dari Pembelajaran Mandiri (MOOC), Distance Learning dengan Widyaiswara melalui Zoom serta merampungkan solusi pemecah isu utama satuan kerja pada 30 Hari Habituasi, 3 CPNS Pengadilan Agama Sekayu Kelas I B turut serta dalam agenda Pelatihan Dasar Klasikal yang bertempat di BPSDMD Sumatera Selatan. Ketiga CPNS PA Sekayu terdiri dari Alya Dean Putri, S.H. (Analis Perkara Peradilan), Nyimas Olivia Rachmania, S.H. (Analis Perkara Peradilan) dan Nurul Hidayati, A.Md AB. (Pengelola Perkara) yang telah bertugas sejak 1 April 2022 pada Senin, 14 November 2022 memenuhi panggilan Mahkamah Agung Republik Indonesia untuk mengikuti Latsar CPNS Gol. II dan Gol. III Angkatan VIII, IX, XII, XIII, dan XIV tahun 2022 bekerja sama dengan BPSDMD Sumatera Selatan secara Klasikal (off campus).
Kegiatan berlangsung selama 6 hari sampai dengan Sabtu, 19 November 2022. Total peserta latsar MA-RI bekerja sama dengan BPSDMD Sumsel adalah 200 peserta yang berasal dari satuan kerja Mahkamah Agung RI di Provinsi Sumatera Selatan, Lampung, Bangka, dan Kepulauan Riau.
Puncaknya pada Jum’at, 18 November 2022 Alya Dean Putri, S.H. berhasil menyelesaikan seminar aktualisasi yang berjudul Optimalisasi Pelayanan Terhadap Perempuan Melalui Layanan Permohonan Pendampingan bagi Perempuan Korban Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KANTI) di Pengadilan Agama Sekayu Kelas I B dengan bimbingan Mentor YM Tony Abdul Syukur, S.H.I., M.H. (Hakim) dan Coach Umm Salamah, S.H.,M.Si. dihadapan Sekretaris BPSDMD Sumatera Selatan, Drs. Ahmad Gufran, M.Si .
CPNS atas nama Nyimas Olivia Rachmania, S.H. beserta mentor Siti Sofiyah, S.H.I., M.H. (Hakim) dan coach Ir. Ibrahim Hamid, M.Eng. (WI) menyelesaikan seminar aktualisasi dihadapan Kepala Biro Keuangan Mahkamah Agung RI, Bapak Dedi Waryoman, S.Sos., M.H. dengan judul Penerapan Inklusivitas Informasi melalui Media Digital Ramah Difabel di Pengadilan Agama Sekayu Kelas I B.
Nurul Hidayati, A.Md. AB dibawah bimbingan mentor YM Ade Sofyan,S.Sy., M.H. (Hakim) dan Coach Dr. Merry Vanada, S.Pd., S.Km., M.S. turut merampungkan seminar aktualisasi dihadapan Widyaiswara Bapak Oktavianus Tampubolon, SH., M.H. dalam judul aktualisasi Peningkatan Layanan Informasi Terkait Hak-Hak Perempuan dan Anak Pasca Perceraian pada Pengadilan Agama Sekayu Kelas I B.
Acara penutupan dihadiri berlangsung di Aula Putri Kembang Dadar BPSDMD Sumatera Selatan. Alhamdulillah, atas seizin Allah pada saat pemanggilan 10 Peserta Latsar Terbaik per Angkatan ketiga CPNS PA Sekayu dipanggil maju kedepan, Nurul Hidayati, A.Md. AB (Angkatan IX), Alya Dean Putri, S.H. (Angkatan XIV) dan Nyimas Olivia Rachmania, S.H. (Angkatan XIV). Pengadilan Agama Sekayu Kelas I B turut bangga akan capaian para calon insan Generasi Emas Mahkamah Agung RI ini. Prestasi ini semoga dapat menjadi langkah awal dari ribuan langkah kebaikan lainnya. Semoga inovasi yang telah dibuat berkelanjutan dan dapat dirasakan kebermanfaatannya oleh para pencari keadilan.